Mesin Pengaduk Beton atau Mesin Molen Beton

Concrete Mixer Machine

Concrete Mixer Machine | Mesin Pengaduk Beton Atau Molen Beton Untuk Mengaduk Bahan Cor Bangunan

Merupakan salah satu alat yang mendukung pekerjaan konstruksi dan bangunan. Digunakan untuk membantu proses aduk semen. Mesin yang sering disebut Mesin Molen Beton ini dapat berupa mesin statis, semi-mobile maupun full mobile (mixer truck).

Deskripsi Mesin Pengaduk Beton

Concrete Mixer Machine Mesin Pengaduk Beton Atau Molen Beton Mengaduk Cor Secara Merata

Mesin Pengaduk beton atau Concrete Mixer adalah mesin yang digunakan untuk mengaduk bahan beton. Mesin yang sering disebut Mesin Molen Beton ini dapat berupa mesin statis, semi-mobile maupun full mobile (mixer truck).

Molen beton atau yang sering disebut mesin aduk beton atau cor merupakan salah satu alat yang mendukung pekerjaan konstruksi dan bangunan. Mesin ini digunakan untuk membantu proses aduk semen.

Dengan menggunakan mesin ini hasil adukan semen akan lebih merata, efisien waktu dan tenaga. Hasil adukan pun sangat merata sehingga bisa menghasilkan kualitas beton yang optimal.

Pengaduk beton, disebut juga pengaduk semen, adalah peralatan yang dapat mencampur bahan beton yang terdiri dari semen, agregat seperti pasir atau kerikil, dan air secara merata. Untuk proyek konstruksi yang lebih kecil, mixer beton portabel atau mesin pengaduk beton mini banyak digunakan sehingga beton dapat dicampur di lokasi konstruksi.

Sedangkan untuk pekerjaan atau proyek dengan volume besar, seperti perumahan, lebih cocok menggunakan pengaduk beton volumetrik besar atau pengaduk beton heavy duty.

Mesin molen beton atau mesin mixer cor merupakan mesin atau alat bantu untuk melakukan pencampuran bahan cor beton agar menjadi homogen dan merata. Mesin molen bisa mengurangi efisiensi waktu dibanding dengan cara manual.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika Anda ingin membeli mesin mixer beton atau mesin cor molen ini. Terutama pada kapasitas mangkoknya, Kekuatan motor penggerak, dan juga akurasi adukan.

Jangan lupa juga perhatikan partnya tidak ada yang berkarat atau keropos. Teliti secara mendetail agar mendapatkan kualitas produk mesin molen yang seperti yang Anda inginkan.

Agar penggunaan Mesin Molen Beton ini bisa awet dan bisa digunakan dalam jangka panjang, ada beberapa tips pemeliharaan yang harus diperhatikan dan lakukan. Diantaranya:

Pembersihan

Biasanya mesin beton yang baru selesai beroperasi meninggalkan bekas campuran adonan beton dari pasir, semen dan lain-lain. Adonan tersebut harus segera dibersihkan, dan jangan di biarkan mengendap terlalu lama.

Pembersihan yang terlalu lama dilakukan akan menjadi susah saat dibersihkan jika sudah mengeras di dalam mesin. Setelah mesin selesai digunakan mesin harus segera dibersihkan dengan air hingga sisa – sisa adukan yang melekat pada mesin hilang.

Mengeringkan Mesin

Setelah benar-benar bersih, langkah selanjutnya adalah mengeringkan mesin. Mesin dikeringkan dari sisa air sampai betul-betul kering alias tidak basah. Karena jika masih basah akan menyebabkan karat, keropos dan mesin tidak bisa awet lagi.

Selain harus dikeringkan sampai benar-benar kering, untuk menghindari karat, mesin bisa diolesi minyak atau oli. Minyak dioleskan pada bagian-bagian yang berputar, misal poros/as, gigi-gigi tabung atau gigi-gigi roda pembalik agar tidak berkarat dan saat di gunakan kembali mesin molen tidak tersendat-sendat (seret) karena berkarat mesinnya.

Lakukan Penyimpanan

Langkah terakhir dalam merawat mesin molen adalah penyimpanan. Simpan mesin di tempat yang terlindung dari hujan, bila perlu di beri penutup (plastik) agar tidak terkena air yang mengakibatkan karat.

Chek Kelengkapan Alat Atau Spare Part

Jika mesin molen beton atau mesin pengaduk beton ini sering digunakan maka ada baiknya sering mengecek kelengkapan mesin secara berkala. Lakukan penggantian peralatan yang sudah aus agar tidak menggaggu kinerja mesin.

Ulangi langkah atau cara perawatan mesin molen di atas setiap habis dipakai agar umur mesin jadi awet dipakai untuk jangka waktu yang panjang dan bisa menghasilkan produk yang berkualitas.

Gallery Produk

Klik Gambar ini Untuk Melihat Tampilah Utuh

KEUNTUNGAN MENGGUNAKAN MESIN MOLEN BETON

Concrete Mixer Machine Mesin Pengaduk Beton Atau Molen Beton Mengaduk Cor Secara Merata

Ada banyak keuntungan menggunakan Concrete Mixer . Diantaranya adalah:

  1. Membuat proses pengadukan menjadi jauh lebih cepat, Jauh lebih cepat dibanding manual. Dengan adanya mixer beton ini pengadukan akan jauh lebih cepat, tidak memakan banyak waktu.

  2. Hasil adukan juga lebih baik, adonan beton akan tercampur secara merata secara konsisten. Jadi hasil yang diterima akan tercampur sempurna.

  3. Bisa melakukan pengadukan bahan cor dalam jumlah banyak. Ini berbeda dengan cara manual yang hanya bisa dilakukan sedikit demi sedikit.

  4. Hasil campuran cor jauh lebih berkualitas. Dengan komposisi , pengolahan, dan pengadukan yang tepat maka material tercampur sempurna. Materi diaduk secara konsisten sehingga bangunan tersebut lebih tahan dari kerusakan. Begitu juga dengan usia bangunan tersebut yang nantinya akan tahan lebih lama.

Itulah sekilas deskripsi atau penjelasan dari Mesin Modern ini. Semoga bermanfaat.

Beli Sekarang

Dapatkan Harga Spesial Dari OKE MESIN

Bagi Anda yang ingin memiliki Concrete Mixer Machine atau Mesin Pengaduk Beton Silahkan kontak kami. Konsultasikan kebutuhan keapasitas Anda untuk mendapatkan pilihan terbaik.

Kontak Kami Sekarang Dengan Klik Tombol Di Bawah Ini:

Mungkin Berminat dengan List Produk Mesin di bawah ini ?